11 Cara Pembayaran IM3 Pascabayar & Biaya Admin Indosat

Stefhanno Janusan

Cara Pembayaran IM3 Pascabayar

Cara Pembayaran IM3 Pascabayar – Indosat Ooredoo atau dikenal dengan nama IM3 memberikan berbagai layanan seluler untuk pelanggan prabayar serta pascabayar. Lalu apa itu pelanggan pascabayar Indosat? Pelanggan pascabayar adalah pengguna yang memilih tawaran pembayaran akhir bulan melalui program Indosat Postpaid. Khusus pelanggan pascabayar IM3 bisa memperoleh layanan prioritas sehingga lebih nyaman dalam menggunakan kartunya.

Lantas apa keuntungan pasca bayar Indosat? Bagi pelanggan pascabayar yang sudah mendaftar IM3 postpaid akan memperoleh kuota lebih besar hingga 100GB, diskon pembayaran Google Play sampai dengan 25%, mendapatkan fasilitas Data rollover sehing tak akan hangus dan fitur bill safe. Namun untuk dapat menikmati semua fasilitasnya pengguna wajib membayar dengan sistem bulanan.

Penting untuk tahu cara pembayaran IM3 pascabayar yang selalu digunakan setiap bulannya. Pilihan cara pembayaran IM3 pascabayar sangat beragam mulai dari ATM, teller, mobile banking serta masih banyak lainnya. Jadi kamu bisa melakukan cara isi saldo Blipay BCA terlebih dahulu untuk pembayaran IM3 pascabayar.

Sebagai pelanggan pascabayar memang bisa menikmati berbagai kelebihan harga paket bulanan terjangkau. Namun ketika tidak bayar tepat waktu maka kartu kalian bisa saja diblokir sehingga harus mendaftar ulang untuk dapat menggunakannya kembali. Lebih jelasnya untuk cara pembayaran IM3 pascabayar simak rangkuman dibawah ini.

Biaya Admin IM3 Pascabayar

Dalam pembayaran IM3 pascabayar akan menggunakan fasilitas perbankan, minimarket maupun aplikasi sehingga memiliki biaya admin berbeda beda. Biaya admin harus dibayarkan oleh pelanggan supaya transaksinya dapat diproses.

Paling murah biaya adminnya senilai Rp.2500, kemudian termahal Rp.6500 sama seperti tarif transfer bank. Nantinya biaya admin akan ditambahkan kedalam tagihan total yang harus kalian bayar. Jadi memang harus diperhitungkan supaya kalian tidak merasa bingung.

Metode PembayaranBiaya Admin
Indomaret Rp.2500
Alfamart Rp.2500
m-banking BCA Rp.3000
m banking Mandiri Rp.2500
m-banking BRI Rp.3000
ATM BCA, BRI, Mandiri, BNI Rp.2500
ATM Link Rp.6500
Kiosbank Rp.2500

Cara Pembayaran IM3 Pascabayar

Sangat penting untuk membayar tagihan pascabayar tepat waktu supaya pelanggan bisa tetap menggunakan layanan IM3. Terlebih karena menggunakan sistem postpaid maka seluruh pemakaian data, telepon serta SMS wajib dibayarkan pada akhir periode. Tiap pelanggan akan memiliki tanggal jatuh tempo masing masing.

Cara pembayaran IM3 pascabayar wajib dilakukan tepat waktu sesuai tanggal jatuh tempo. Ketika terjadi keterlambatan maka pelanggan akan dikenakan sanksi berupa pemblokiran kartu pascabayar. Oleh karena itu kalian perlu berhati hati dengan selalu cek masa aktif dan tagihan IM3 pascabayar.

Dibanding biaya transfer pulsa Smartfren memang pembayaran IM3 pascabayaran lebih mahal sedikit. Akan disayangkan ketika sudah menjadi pelanggan pascabayar kemudian kartunya diblokir. Untuk menghindari resiko serta kerugian kepada pelanggan maka kalian bisa simak cara pembayaran IM3 pascabayar sebagai berikut.

1. Cara Bayar Pascabayar Indosat di Indomaret

Pertama silahkan catat kode bayar Indomaret yaitu 000751, lalu siapkan nomor pascbayar IM3 kalian. Kunjungi Indomaret terdekat lalu berikan kode pembayaran serta nomor kepada kasir. Silahkan lakukan pembayaran kemudian simpan struknya.

2. Cara Pembayaran IM3 Pascabayar via Alfamart

Untuk pembayaran di Afamart kamu hanya perlu menyiapkan kode bayar, nomor IM3 serta uang tunai. Kode pembayaran Alfamidi adalah 000757, sedangkan Alfamart 000756. Silahkan datangi kasir Alfamart kemudian lanjutkan memberikan kode pembayaran dan nomor IM3 pascabayar. Berikutnya lakukan pembayaran memakai uang tunai lalu kamu mendapatkan struk bukti tanda bayar.

3. Cara Bayar IM3 Pascabayar via M-Banking BCA

Berikutnya kamu bisa memanfatkan cara pembayaran lewat m-BCA. Cukup siapkan nomor IM3 saja untuk dimasukkan kedalam sistem pembayarannya. ketika masih bingung lanjutkan simak cara dibawah ini.

  • Buka BCA Mobile, lanjutkan dengan tap m-BCA
cara bayar indosat pascabayar via m banking bca
  • Lanjutkan memasukkan kode akses BCA dan menekan Login
cara bayar pascabayar indosat
  • Pada menu utama lanjutkan dengan masuk ke mPayment
cara bayar indosat pascabayar
  • Cara selanjutnya silahkan memilih menu Handphone
IM3 Pascabayar
  • Operator handphone pilih INDOSAT, dibawahnya masukkan nomor IM3 pascabayar dan pilih rekening sumbernya. Tekan Send
Pembayaran IM3 Pascabayar
  • Muncul tagihan IM3 pascabayar, tekan OK
Cara Pembayaran IM3
  • Konfirmasi dengan memasukkan pin BCA lalu tap OK
Cara bayar IM3
  • Cara pembayaran IM3 pascabayar selesai dilakukan
indosat pascabayar via m banking bca

4. Cara Bayar IM3 Pascabayar via M Banking Mandiri

Pilihan lain cara pembayarannya adalah menggunakan Livin Mandiri. Disini caranya cukup simple karena tinggal memasukkan nomor saja kemudian pembayarannya langsung diproses.

  • Jalankan Livin Mandiri, silahkan login memakai username lalu passwordnya
m banking mandiri
  • Dimenu utama silahkan tap Bayar
m banking mandiri 1
  • Pilih Buat Pembayaran baru, lanjutkan masuk ke Telekomunikasi
cara bayar IM3 Pascabayar
  • Memilih rekening sumber, masukkan nomor IM3 pascabayar lalu tekan LANJUT
cara bayar indosat pascabayar via m banking mandiri
  • Tampil tagihannya, tekan KONFIRMASI kemudian selesaikan transaksinya
transaksi tagihan Pembayaran IM3 Pascabayar

5. Cara Bayar IM3 Pascabayar via M-Banking BRI

Pilihan cara pembayaran IM3 pascabayar lainnya adalah melalui BRImo. Proses bayarnya termasuk cepat, hanya dalam beberapa detik saja tagihan terlunasi.

  • Login BRImo kalian memakai username serta passwordnya
m banking bri
  • Bagian menu utama masuk ke Lainnya
Cara Pembayaran IM3 Pascabayar via m banking bri
  • Tampil menu baru, masuk ke pascabayar
pascabayar
  • Disini silahkan tekan Pembayaran Baru
Cara Pembayaran IM3 Pascabayar nomor indosat
  • Ketikkan nomor IM3 pascabayar lalu Lanjutkan
cara bayar indosat pascabayar via m banking bri
  • Muncul tagihannya, pilihlah sumber rekening lalu tap Bayar
membayar tagihan pascabayar indosat
  • Selanjutnya lakukan konfirmasi transaksi dengan menekan Bayar
membayar tagihan pascabayar im3
  • Masukkan PIN BRImo milik kamu
pin transaksi
  • Cara pembayaran sudah berhasil
Cara Pembayaran bulanan IM3 Pascabayar

6. Cara Pembayaran ATM Mandiri

Selanjutnya kamu bisa bayar melalui ATM Mandiri terdekat dari lokasi tempat tinggal. Prosesnya memang cukup berbeda, terutama pada menu pembayarannya.

  • Memasukkan kartu ke ATM Mandiri
  • Memilih bahasa
  • Ketik PIN
  • Pergi ke Bayar/Beli
  • Lanjutkan tekan Telepon/HP
  • Pilihlah bagian Matrix
  • Ketikkan nomor IM3 pascabayar
  • Tampil tagihannya, tekan Benar
  • Sesudah selesai tekan TIDAK

7. Cara Pembayaran ATM BRI

Opsi lainnya adalah melalui ATM BRI dimana lebih mudah dijangkau diberbagai lokasi. Kamu bisa mendatangi ATM BRI kapan saja selama 24 jam penuh setiap harinya.

  • Memasukkan kartu ke ATM BRI
  • Ketik PIN
  • Pergi ke TRANSAKSI LAIN
  • Lanjutkan tekan PEMBAYARAN
  • Pilihlah bagian SELULER
  • Memilih MATRIX
  • Ketik IM3 pascabayar tekan BENAR
  • Tampil tagihannya, tekan BENAR
  • Sesudah selesai tekan TIDAK

8. Cara Pembayaran ATM BNI

Cara pembayaran IM3 pascabayar juga bisa dari ATM BNI diseluruh Indonesia. Secara langsung kalian bisa melakukan pembayaran darimanapun secara cepat dan juga mudah.

  • Memasukkan ATM BNI
  • Memilih Bahasa
  • Ketik PIN
  • Pilihlah Menu lain
  • Pergi ke Pembayaran
  • Memilih Telephone/HP
  • Masuk Matrix
  • Ketik nomor IM3 pascabayar
  • Muncul tagihannya
  • Tekan Benar

9. Cara Pembayaran ATM BCA

Selanjutnya adalah cara pembayaran lewat ATM BCA. Pelanggan dapat dengan mudah melakukan pelunasan tagihan, terlebih jaringan ATM BCA tersebar diseluruh Indonesia.

  • Memasukkan ATM BCA
  • Ketik PIN
  • Pilihlah Lainnya
  • Pergi ke Pembayaran
  • Ketik nomor IM3 pascabayar
  • Muncul tagihannya
  • Tekan Benar

10. Cara Pembayaran ATM Link

Pilihan ATM terakhir adalah memakai ATM Link dimana bisa dimanfaatkan oleh semua pelanggan Bank BNI, Mandiri, BRI serta BCA. Caranya kurang lebih sama cukup dengan mengakses beberapa menu didalamnya.

  • Memasukkan kartu ke ATM Link
  • Memilih bahasa
  • Ketik PIN
  • Pergi ke Pembayaran/Pembelian
  • Lanjutkan tekan Telepon/HP
  • Masuk Pascabayar
  • Pilihlah bagian Matrix
  • Ketikkan nomor IM3 pascabayar
  • Tampil tagihannya, tekan Benar
  • Sesudah selesai tekan TIDAK

11. Cara Pembayaran Lewat Kiosbank

Kiosbank jadi salah satu satu aplikasi pembayaran PPOB lengkap. Kamu bisa membayar langganan pascabayar mencakup Matrix postpaid, Prime, PrimeX, Freedom Postpaid serta Postpaid Plus.

  • Login Kiosbank, silahkan lanjutkan masuk ke menu Telco
membayar tagihan pascabayar
  • Ketikkan nomor pembayaran IM3 pascabayar, berikutnya dibahnya pilih Indosat PosPaid (Matrix). CEK TAGIHAN
Cara Pembayaran tagihan IM3 Pascabayar
  • tampil informasi tagihannya, tekan LANJUT KE PEMBAYARAN
Cara Pembayaran IM3 Pascabayar online
  • Selesaikan transaksinya dengan memasukkan PIN
 Cara Pembayaran IM3 Pascabayar input pin

Kesimpulan

Dari cara pembayaran IM3 pascabayar diatas kamu bisa memilih sendiri mana yang paling mudah untuk dilakukan. Jika tidak membayar tagihan pascabayar Indosat maka akan diberikan jangka waktu sampai maksimal 7 hari. Berikutnya saat pembayaran tak dilakukan kartu kamu akan terkena softblock.

Selain itu juga akan dikenakan denda dimana jumlahnya bertambah jika semakin lama dibiarkan. Oleh karena itu cara pembayaran IM3 pascabayar wajib dilakukan tiap bulannya. Sekian pembahasan wintechmobiles.id, semoga membantu.

Bagikan:

Tinggalkan komentar