5 Cara Transfer Pulsa Sesama Axis: Biaya TF, Kode & Maksimal

Stefhanno Janusan

Cara Transfer Pulsa Sesama Axis

Cara Transfer Pulsa Sesama Axis – Menjadi provider termurah di Indonesia membuat Axis memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Salah satunya melalui fasilitas Bagi Pulsa dimana dapat dimanfaatkan untuk saling kirim pulsa bagi sesama pengguna Axis. Jadi semisal pulsa teman, keluarga maupun pasangan habis maka kamu bisa melakukan transfer pulsa sesama Axis.

Pulsa memang masih digunakan untuk telepon, berkirim SMS serta alat pembelian paketan internet Axis. Terlebih kini banyak pelanggan Axis baru dimana bisa langsung menggunakan fitur Bagi Pulsa. Tentunya sebelumnya cara mendaftarkan kartu Axis tanpa KK dapat dicoba saat proses registrasinya.

Kapan saja orang lain membutuhkan pulsa kamu bisa mengirimkannya. Axis menyediakan beberapa fasilitas transfer pulsa yang bisa diakses secara mudah. Karena Axis masih termasuk kedalam bagian dari XL Axiata maka ada persamaan dalam metode transfer pulsanya. Namun untuk aplikasinya berbeda karena Axis memiliki AXISnet untuk memenuhi berbagai kebutuhan penggunanya.

Untuk tiap cara transfer pulsa sesama Axis akan mempunyai ketentuan minimal serta maksimal berbeda. Pelanggan bisa kirim pulsa sesuai nominal yang sudah ditentukan oleh Axis. Agar lebih jelasnya silahkan simak pembahasan biaya, ketentuan nominal dan cara transfer pulsa sesama Axis dibawah ini.

Berapa Biaya Transfer Pulsa ke Sesama Axis?

Banyak orang mencari cara transfer pulsa Axis ke Axis tanpa biaya, namun nyatanya akan ada biaya admin yang dikenakan. Lantas berapa biaya transfer pulsa ke sesama Axis? Untuk semua metode transfer dikenakan biaya transfer pulsa Axis senilai Rp.1000. Pada dasarnya biaya adminnya memang sama dengan XL, serta kamu bisa mencoba juga cara TF pulsa Axis ke XL.

Selain dari sisi biayanya, setelah transfer minimal pulsa di nomor kamu harus tersisa Rp.5000. Jadi jika diperhitungkan berikut biayanya ternyata pulsa dibawah Rp.5000 maka transaksinya akan gagal dan tidak bisa dilanjutkan. Oleh karena itu cek pulsa Axis terlebih dahulu sebelum melakukan transfer.

Transfer Pulsa Axis Maksimal Berapa?

Axis sudah menetapkan ketentuan minimal serta maksimal transfer berbeda beda untuk tiap caranya. Pada dasarnya maksimal transfer via AXISnet memang paling besar karena bisa mencapai 1 juta rupiah. kemudian minimal transfer paling kecil adalah menggunakan cara dial dimana kamu bisa kirim minimal 1 rupiah.

Jadi untuk cara kirim pulsa Axis kamu bisa memilihnya sendiri mana yang sesuai dengan kebutuhan. Dalam satu kali kirim pulsa kalian dapat transfer sesuai dengan nominal yang sudah ditentukan. Lebih jelasnya simak pada tabel dibawah ini.

MetodeMinimal Transfer Pulsa Sesama AxisMaksimal Transfer Pulsa Sesama Axis
AxisnetRp.5000Rp.1.000.000
SMSRp.1000Rp.200.000
Dial *123#, *123*7*1*3*4# & *123*8461#Rp.1Rp.500.000

Cara Transfer Pulsa Sesama Axis

Kemudian paling utama cek apakah kartu masih dalam masa aktif, biasanya bisa transfer pulsa ke sesama ketika masa aktifnya lebih dari 181 hari. Lalu jangan sampai ada hutang pulsa SOS dimana nantinya kemungkinan besar transaksinya gagal. Cek juga pulsanya apakah sudah cukup berikut biaya adminnya dengan sisa pulsa Rp.5000.

Cek juga metode transfer agar dapat lebih mudah mengirimkan pulsa sesuai dengan range nominalnya. Layaknya transfer pulsa Telkomsel gagal bisa jadi penyebabnya karena melebihi atau bahkan kurang dari batas yang sudah ditentukan.

1. Cara Transfer Pulsa Axis di AXISnet

Untuk memakai AXISnet cek koneksi internetnya kemudian pastikan benar benar stabil. Selanjutnya kalian bisa mengakses fasilitas Bagi Pulsa secara langsung dari aplikasinya. Tingggal masukkan nomor sesama Axis kemudian melakukan transfer.

  • Buka AXISnet, dimenu utama masuk ke Lainnya
cara transfer pulsa Axis di Axisnet
  • Berikutnya lanjutkan dengan pergi ke Berbagi Pulsa
cara transfer pulsa Axis ke Axis tanpa biaya
  • Ketikkan nomor Axis penerima, dibawahnya masukkan nominal pulsa dengan minimal Rp.5000. Tekan LANJUT
cara tf pulsa Axis
  • Biaya adminnya muncul, selesaikan dengan menekan AKTIFKAN
biaya transfer pulsa Axis

2. Cara TF Pulsa Axis via UMB

Kemudian cara berikutnya adalah menggunakan menu UMB dimana kalian akan memasukkan beberapa pilihan. Nantinya kamu dapat memasukkan semua pilihan yang menuju ke transfer pulsa. Apabila masih bingung ikuti cara dibawah ini.

  • Silahkan panggil *123# kemudian panggil memakai kartu Axis kamu
Transfer Pulsa Sesama Axis
  • Muncul menu UMB, ketika 7 kemudian tekan Kirim
Berapa biaya transfer pulsa ke sesama Axis
  • Lanjutkan mengakses mPulsa dengan mengetik 1 lalu Kirim
Berapa kode transfer pulsa Axis
  • Setelahnya ketik 3 untuk Bagi Pulsa, Kirim
bagi pulsa
  • Dimenu berikutnya ketik 4 kemudian Kirim
menu dial
  • Masukkan nomor tujuan transfer sesama Axis, Kirim
nomo tujuan
  • Selanjutnya masukkan nominal mulai 1 sampai 500000 ribu, tekan Kirim
nominal
  • Cara terakhir adalah memasukkan angka verifikasinya, tekan Kirim. ketika pulsanya dikirim kamu akan mendapatkan notifikasi SMS
Transfer Pulsa Axis maksimal berapa

3. Cara Transfer Pulsa Sesama Axis Lewat SMS

Lalu cara transfer pulsa sesama Axis juga dapat dilakukan melalui SMS. Disini kamu bisa menggunakan format BAGI (SPASI) NOMOR TUJUAN (SPASI) JUMLAH TRANSFER. Berikutnya tinggal kirimkan kenomor 168, cara lengkapnya sebagai berikut.

  • Buat pesan baru dari smartphone kalian
sms
  • Nomor penerimanya ketikkan 168, lalu format SMSnya BAGI (SPASI) NOMOR TUJUAN (SPASI) JUMLAH TRANSFER, misalnya BAGI 083098763734 100000. Terakhir kirimkan SMSnya, ketika berhasil kamu akan memperoleh SMS notifikasi.
kirim pulsa Axis

4. Cara Kirim Pulsa Axis Menu Dial

Transfer pulsa sesama juga dapat dilakukan melalui dial kenomor *123*7*1*3*4# dimana akan langsung menuju kemenu bagi pulsa. Disini kamu cukup memasukkan nomor Axis kemudian nominalnya. Memang lebih simple karena kamu bisa langsung masuk menu tanpa perlu banyak memasukkan kode.

kode transfer pulsa Axis

5. Cara Transfer Pulsa Sesama Axis Melalui Dial Lainnya

Terakhir kamu bisa dial ke nomor *123*8461# kemudian masuk kedalam menu Bagi Pulsa. Tinggal selesaikan dengan memasukkan nomor lalu jumlah pulsanya. Cara ini bisa jadi alternatif karena jauh lebih simple dilakukan.

kode transfer pulsa

Kesimpulan

Dari semua cara transfer pulsa sesama Axis memang dapat kalian pilih sendiri sesuai kebutuhan. Perhatikan nominal pulsa yang bisa ditransfer sesuai batas minimal dan maksimalnya dari tiap metode.

Lalu semuanya dikenakan biaya admin yang sama sehingga kamu tak akan merasa rugi. Semuanya juga akan bisa digunakan dengan cepat dalam waktu singkat. Sekian pembahasan wintechmobiles.id, kamu pilih cara yang mana?

Bagikan:

Tinggalkan komentar